Tuesday, March 31, 2015

MENGENAL KOMPONEN-KOMPONEN TRANSMISI

Mengenal Komponen di Transmisi


Untuk mengenal transmisi dan cara kerjanya, serta memperbaikinya, maka sudah seharusnya anda mengenal lebih dulu dengan komponen – komponen dari transmisi. Transmisi saya gunakan sebagai contoh di sini adalah transmisi mobil. Yang memiliki 4 kecepatan dan 1 gigi mundur. Secara garis besarnya komponen utama transmisi adalah:

1. Input Shaft
Bagian dari transmisi yang berhubungan dengan kampas kopling. Input shaft adalah poros yang menerima putaran dari kampas kopling untuk kemudian diteruskan untuk menggerakan roda – roda gigi di transmisi. Pada ujung yang berhubungan dengan kampas, terdapat alur sehingga kampas kopling dapat masuk dengan pas dan terikat dengan alur pada input shaft. Begitu pula dengan kampas koplingnya, terdapat alur yang ukurannya pun sesuai juga dengan alur input shaft transmisi. Inilah makanya tidak semua kampas kopling bisa masuk ke macam – macam mobil. Sebab alur – alurnya harus masuk dengan pas pada inputshaft transmisi.

2. Speed gear
Artinya adalah gigi percepatan. Roda – roda gigi inilah yang menentukan berapa percepatan yang akan dihasilkan. Pada gambar ada 5 roda gigi , tapi tak semua roda gigi yang bekerja untuk menghasilkan percepatan.

3. Counter gear
Adalah roda gigi yang letaknya berlawanan dengan roda gigi percepatan. Bersama – sama dengan roda gigi percepatan,  roda gigi ini membentuk perbandingan gigi, yang akan menghasilkan percepatan atau perlambatan putaran.

4. clutch hub
Komponen yang bekerja untuk meneruskan putaran ke roda gigi percepatan , sekaligus juga untuk memutuskan putaran ke clutch hub. Clutch hub ini jugalah yang akan menentukan roda gigi percepatan mana yang bekerja.

5. shift fork
Tuas garpu pemindah yang bekerja untuk mengoperasikan clutch hub, tuas inilah yang menggerakkan clutch hub untuk meneruskan atau memutuskan putaran ke roda gigi percepatan.

Demikian komponen utama dari transmisi, sebenarnya masih ada komponen kecil – kecil lainnya pada transmisi. Tapi nanti saya akan bahas pada postingan berikutnya untuk lebih detailnya. Semoga penjelasan mengenai komponen transmisi ini dapat dimengerti, dan bila ada pertanyaan silahkan berkomentar di bawah ini.

No comments:

Post a Comment